Will You Comeback, hyung? Part 1

Maaf ya, lagu2 super juniornya ku translate jadi bhs inggris biar lebih menyentuh 

Aku bersandar di sofa sambil menonton televisi. Hari ini benar-benar hari yang melelahkan sekaligus menyenangkan. Melelahkan karena kami harus menyelesaikan MV untuk album keempat kami. Tetapi menyenangkan juga, sebab hari ini MV kami sudah selesai! Para ELF bersabarlah karena 4-jib akan segera keluar! Hehehe.

Kulihat jam dinding yang menunjukkan pukul 11 malam. Jam segini biasanya aku sudah terlelap dalam mimpiku. Tapi entah mengapa aku belum mau tidur. Aku masih ingin menikmati malam yang bahagia ini. Aku tahu besok kami akan makan malam bersama para staff karena kami sudah menyelesaikan pembuatan MV terbaru. Tapi aku masih belum mengantuk. Sedangkan Leeteuk-hyung, Sungmin-hyung dan Eunhyuk-hyung sudah tidur di kamar mereka masing-masing.
Kuputuskan untuk menyalakan komputerku, hanya untuk menghilangkan rasa bosanku. Lagi pula, sudah lama aku tidak menulis di minihompy-ku dan membalas UFO dari para ELF. Kubuka page UFO untukku. Begitu banyak ELF yang menunggu dan tidak sabar mendengarkan album terbaru kami. Tak sedikit yang menyemangatiku. Akupun membalas UFO dari mereka.

ELF: Oppa hwaiting!! Aku selalu menunggumu! Semoga Cho Kyuhyun semakin tampan >._< Ingin memelukmu~ Tak sabar menunggu comeback SUJU!
Kyuhyun: Aku juga tak sabar melihat ELF ^^
ELF: Oppa, sampaikan salamku pada Teuki-oppa!
Kyuhyun: Tidak mau, sampaikanlah di UFO miliknya. Lagipula mana salam untukku?

Aku tertawa sendiri melihat jawaban UFO-ku. Aku memang suka iseng ketika membalas UFO dari para ELF. Tak lama Donghae-hyung keluar dari kamar mandi.
“Ya, Kyuhyun-ssi jangan terlalu lama bermain game. Aku tidak mau kau sakit. Cepat tidur!” Donghae-hyung mengingatkanku.
“Ne, arrasso arraso” aku menjawabnya tanpa melihatnya. Kemudian ia masuk ke kamarnya.
Setelah membalas UFO pada para ELF, aku membuka cyworld milik member lain. Minihompy Heechul-hyung sangat rapi dan selalu di-update setiap kali ia memiliki waktu kosong. Minihompy milik Leeteuk-hyung kebanyakan tentang puisi yang berisi tentang perasaannya saat ini. Sedangkan Eunhyuk-hyung selalu meng-update foto dirinya dengan Donghae-hyung, dan hal itu membuat para ELF histeris ^^
Kulihat minihompy milik seseorang yang sangat jauh dari kami. Hankyung-hyung. Hankyung-hyung tidak pernah menulis lagi di minihompy-nya sejak berpisah dengan kami. Ia memang belum resmi keluar dari Super Junior, tapi ia sudah tidak melakukan aktivitas apapun bersama kami, termasuk pembuatan album keempat ini.
Post terakhir darinya adalah ketika kami kembali dari Super Show di Taiwan.

“Sangat senang berada di Taiwan! Terima kasih ELF Taiwan! Aku sayang kalian ^^
Terima kasih SUPER JUNIOR! Kalian benar-benar hebat malam ini! Benar-benar keluarga
terbaikku ^^
Aku tidak akan melupakan malam ini. Betul-betul bahagia bersama kalian dan para ELF!
Walau lelah, tapi aku sangat senang hari ini karena aku selalu bersama kalian.
Ingin kembali ke Taiwan lagi bersama kalian dan bertemu ELF di sana ^^
Gamsahamnida ELF! Gamsahamnida Super Junior!!!”

Begitulah isi tulisannya yang terakhir. Sudah lama sekali aku tidak bertemu dengannya. Sudah 5 bulan ia tidak di dorm ini bersama kami lagi. Aku tidak tahu bagaimana keadaanya sekarang. Nomor handphone-nya sudah ganti dan aku tidak tahu nomornya yang baru. Aku tidak pernah mendapat kabar apapun darinya. Ia tidak pernah menghubungi kami sejak ia pergi, tidak satupun dari kami. Akhirnya, aku memutuskan untuk menulis di minihompy yang sudah lama tidak kuurus ini:

“Untuk seseorang yang jauh di sana dan sangat kurindukan,
Annyeong. Akhirnya Super Junior kembali lagi setelah setahun lebih. Tahun lalu, kami masih menikmati kebersamaan kami sebagai sebuah grup yang berisi 13 orang. Tapi waktu berjalan sangat cepat dan membuatku harus berpisah dengan seseorang yang sangat kusayangi.
Karena sebuah masalah yang rumit, tak satupun dari kami bisa menemuinya bahkan menahannya agar tetap bersama kami. Dia sudah terlalu jauh dari kami. Entah kapan aku bisa berada satu panggung bersamanya, menyanyi dan menari untuk ELF bersama. Dan entah kapan lagi ia bisa mengajariku bahasa Mandarin ketika berada di Cina.
Aku sering berpikir bahwa aku tidak akan pernah bertemu lagi dengannya. Mungkin Super Show di Taiwan adalah Super Show terakhir bersamanya. Mungkin Sorry sorry adalah album terkakhirnya bersama Super Junior. Aku juga sering berpikir bahwa aku tidak akan pernah makan makanan Cina buatannya lagi. Tidak ada lagi yang membuatkan kami sarapan nasi goreng di pagi hari. Dan tidak akan ada lagi yang berbahasa Korea yang amburadul seperti dia.
Aku tak pernah mendapat kabar apapun darinya. Aku tidak pernah mendapat pesan, email atau bahkan telepon darinya. Aku tidak tahu bagaimana keadaanya sekarang, apa kegiatannya setelah berpisah dari kami, dan bagaimana masalahnya saat ini. Entahlah apa ia masih menganggap aku sebagai adiknya dan keluarganya. Aku tak tahu apakah ia masih ingin bertemu dengan kami atau malah sudah melupakan dan mengubur kami dalam-dalam.
Aku tidak tahu dan tidak mau tahu permasalahan dirinya. Yang aku inginkan hanya satu. Bertemu dengannya. Hanya itu yang kuinginkan agar aku bisa melepas rasa kangenku padanya. 1 jam saja. Kalau tidak bisa, 5 menit saja. Kalau tidak bisa juga, telponlah kami. Berikanlah kami kabar tentang keadaanmu sekarang.
Aku ingin mendengar kau berkata “Kyuhyun-ssi kau sudah jago ngedance sekarang!” . Aku ingin kau memuji penampilan kami saat comeback stage nanti, bagaimanapun caranya. Aku ingin mendengar kau berkata pada Heechul “Jangan menangis lagi. Aku ada di sini” dan aku ingin kau mengatakan “Aku tidak akan meninggalkan Super Junior” dari lubuk hatimu yang paling dalam kepada kami.
Aku tahu ini permintaan yang sulit. Aku tahun ini hanyalah mimpi belaka yang tidak akan pernah terwujudkan. Kau sudah sangat jauh dari kami. Tapi aku hanya bisa berharap kau masih mau menerima kami sebagai keluargamu. Aku masih ingin melihat dance-mu yang keren di panggung. Aku masih ingin kau sebagai leader SJM. Aku ingin kau tetap menjadi dongsaeng Leeteuk hyung dan hyung bagiku. Aku masih ingin mendengar pasangan HanChul yang sangat romantis. Dan aku masih berharap kau mau bergabung bersama kami di Super Show 3 atau malah di album kelima nanti. Setiap kali kami mendiskusikan siapa yang akan menggantikanmu di Sorry sorry, U dan lagu Suju yang lainnya, aku ingin menangis. Aku tidak ingin kau digantikan oleh yang lain. Karena itulah posisimu. Aku ingin ada hyung yang peduli padaku saat berada di Cina. Menemaniku dan memberiku support ketika aku kecelakaan dan harus menghadiri acara di Cina.
Aku tak bisa berbuat banyak. Kumohon, penuhi permintaanku. Satu kali ini saja. Aku tak ingin ada air mata yang jatuh untukmu. Aku tak ingin melihat Heechul-hyung menangis ketika menyanyi Shining Star karena selalu ingat kamu. Kumohon, datanglah pada saat Fanmeeting kedua Super Junior. Di Stadion Seoul tanggal 23 Mei pukul 7 malam. Aku akan menunggumu, Super Junior selalu menunggumu. Kami akan selalu membukakan pintu ketika kamu datang. Kami selalu menerimamu, apapun statusmu sekarang, aku tidak peduli apakah kau masih member Super Junior atau tidak. Yang kuinginkan hanyalah bertemu denganmu dan memelukmu.

Kyuhyun. 13.03.2010

Aku mematikan komputerku dan segera pergi tidur. Aku tahu tak ada gunanya menulis di cyworld. Hankyung tidak akan membuka cyworld-ku karena ia pasti sibuk menyelsaikan sidangnya. Aku yakin, pasti banyak ELF yang terkejut dengan tulisanku hari ini. Atau malah, aku akan dilabrak oleh pihak SM karena terlalu frontal di cyworld ku. Tapi aku tidak peduli. Entah Hankyung-hyung akan membacanya atau tidak, aku pun tidak tahu. Aku hanya berharap ia membacanya dan datang ke acara fanmeeting kami. Ya semoga saja ia datang.

Hari ini adalah peluncuran album terbaru kami. Pada album-album sebelumnya kami langsung menyanyikan single terbaru kami di comeback stage. Tetapi pada album keempat ini kami secara khusus mengadakan press conference membahas peluncuran album baru kami. Tidak terlalu meriah karena diadakan di gedung SM itu sendiri. Kami berdua belas duduk di tempat yang sudah disediakan, didampingi oleh manager Seung hwan, manager Super Junior.
Kulihat begitu banyak wartawan yang datang hari ini dan juga teman-teman artis dari grup lain, seperti SHINee, f(x), 2pm, SNSD, KARA dan masih banyak lagi. Sayangnya, aku tidak menemukan wajah Hankyung-hyung. Ia tidak datang ke peluncuran album baru kami. Kami memang tidak memberitahunya dan memang tidak bisa memberitahunya. Tak bisakah ia menyempatkan dirinya untuk memberi kami selamat atas album keempat kami? Aku sedikit kesal dengan sikapnya.
Press conference dimulai. Manager Seunghwan mempersilakan leader kami, Leeteuk-hyung, untuk berbicara dan memperkenalkan album baru kami. Ia menjelaskan secara rinci berapa lama proses pembuatan album ini dan apa konsep kami di album terbaru ini. Setelah menjelaskan itu, manager Seunghwan memperbolehkan para wartawan dari majalah dan televisi untuk bertanya pada kami semua. Semua pertanyaan dijawab oleh Leeteuk-hyung, Heechul-hyung dan Kangin-hyung dengan lancar. Sampai pada sebuah pertanyaan yang sangat mengejutkan kami semua.
“Tahun lalu kalian mengeluarkan album Sorry sorry dengan beranggotakan 13 orang. Tapi kali ini kalian hanya tampil dengan 12 orang. Apakah ini artinya Hankyung sudah resmi keluar dari Super Junior?” tanya wartawan itu. Kami semua terkejut, tidak tahu harus menjawab apa. Sebelum Leeteuk-hyung menjawab, wartawan lain sudah memberi pertanyaan pada kami lagi. “Album ini keluar begitu cepat. Apalagi saat Hankyung tidak ada. Seakan kalian tidak menerima Hankyung dalam album keempat ini. Apakah kalian masih menganggapnya sebagai anggota Super Junior?” “Apakah kalian tidak merasa kehilangan Hankyung selama ini? Mengapa kalian membuat album ini tanpa Hankyung?” “Lalu apakah Hankyung sudah mengetahui album terbaru kalian?” “Bagaimana posisi Hankyung saat ini? Siapa yang akan menggantikannya?” “Apakah dia tidak lagi menjadi member Super Junior lagi, sampai-sampai kalian meninggalkannya dalam album baru ini?”
Kami semua terdiam. Tak ada yang menjawab, begitu pula Manager Seunghwan. Ia terlihat shock dengan pertanyaan yang bertubi-tubi ini. Tak lama, Leeteuk-hyung yang duduk di sebelahku mengambil mic dan mulai menjawab. Dia menghela nafas, kemudian mulai berbicara.
“Sampai saat ini, Hankyung tetaplah member Super Junior. Tapi, karena ia memiliki masalah dengan SM, maka ia tidak mengikuti semua kegiatan kami dahulu. Ia harus menyelesaikan masalahnya. Tapi bagaimanapun, ia tetaplah anggota Super Junior. Sampai saat ini kami belum dan tidak ingin mencari pengganti Hankyung. Status Hankyung saat ini adalah member Super Junior, member non-aktif tepatnya. Selama ia belum resmi keluar dari Super Junior, kami tidak akan mencari penggantinya” kata Leeteuk-hyung tegas.
“Kenapa kami membuat album ini sangat cepat, itu karena kami masih ingin dikenal orang banyak dan kami masih ingin meraih peringkat serta tampil di depan orang banyak. Bukan karena kami melupakan Hankyung sehingga kami buru-buru membuat album. Ada atau tidak ada Hankyung, kami akan tetap membuat album ini. Pembuatan album ini juga sudah dijadwalkan sejak album ‘Sorry Sorry’ keluar. Jadi Hankyung sudah tahu tentang ini semua” lanjutnya dengan tegas. Para wartawan cukup puas dengan jawaban Leeteuk-hyung.
“Lalu apakah kalian masih berhubungan dengan Hankyung? Mungkin bertemu dengannya atau meneleponnya?” tanya wartawan itu sekali lagi.
“Saat ini kami masih belum bisa bertemu dengannya, karena kami mempunyai jadwal yang cukup padat dan Hankyung belum bisa ditemui karena masih melakukan sidang untuk masalahnya” Leeteuk-hyung menjawab sekenanya. Kami memang belum bisa menghubunginya sampai saat ini. Ketika Siwon-hyung sudah berhasil mendapat nomor handphonenya yang baru, justru handphone Hankyung-hyung tidak aktif. Sepertinya ia memang menutup akses untuk dihubungi.
“Apakah kalian merasa kehilangan Hankyung? Atau kalian tidak merasakan apa-apa?” Kami semua terdiam, tidak ada yang menjawab. Aku melihat Leeteuk-hyung. Ia tidak berniat menjawab pertanyaan ini. Dengan segera Heechul-hyung mengambil mic dari tangan Leeteuk-hyung.
“Tentu saja kami merasa kehilangan. Kami sangat kehilangan dia. Dan kami harap ia masih bisa bergabung dan kembali bersama-sama dengan kami” kudengar suara Heechul-hyung memelan. Ia memberikan mic kepada Leeteuk-hyung. Kemudian, air matanya menetes dan ia meninggalkan ruangan press conference ini. Aku terkejut melihatnya, begitu pula dengan member yang lain. Sebelum para wartawan itu bertanya lebih jauh, manager Seunghwan segera menutup press conference ini. Dan kami segera meninggalkan tempat ini dan mengejar Heechul-hyung.

3 hari setelah press conference kami tampil di Music Bank untuk pertama kalinya setelah satu tahun lebih. Banyak ELF yang membawa balon dan torchlight berwarna biru safir. Mereka meneriaki nama kami satu per satu, padahal masih setengah jam lagi kami akan tampil.
Akhirnya giliran kami tampil datang juga. Semuanya dengan tampilan baru. Eunhyuk-hyung dengan rambut pendek dan abs yang mempesona ELF, dan juga Leeteuk-hyung yang hanya mengenakan jas tanpa kaus di dalamnya membuat semua ELF yang melihatnya berteriak histeris. Kami pun menyanyikan lagu terbaru kami, Miina. Para ELF memulai fanchant mereka. Sudah lama aku tak mendengar sahutan mereka, ketika kami tampil.
Tiba giliran Aku, Shindong-hyung, Donghae-hyung dan Eunhyuk-hyung tampil sebagai dance line. Ya, aku dipilih menggantikan Hankyung-hyung yang sebelumnya berada sebagai dancer terbaik di Super Junior. Para ELF begitu antusias melihat kami berempat sebagai formasi dance line yang baru. Mereka semua terus menyerukan fanchant mereka hingga lagu kami habis. Dan kami pun selesai tampil.
Di minggu-minggu selanjutnya kami tampil maksimal dan para ELF terlihat sangat menikmati penampilan baru kami. Tapi selama itu pula aku tidak pernah melihat Hankyung-hyung di bangku penonton. Selama tampil di berbagai acara, aku tidak melihat ada Hankyung-hyung duduk di bangku penonton sambil tersenyum pada kami. Lagi-lagi aku hanya bisa berharap ia datang ke acara comeback stage Super Junior.

Setelah melakukan comeback stage, begitu banyak komentar para ELF di cyworld para member, termasuk cyworld ku. Mereka sekarang memberikan julukan baru padaku, DanceKyu dan SlideKyu, sebelumnya aku sudah dipanggil GameKyu oleh mereka ^^ DanceKyu diberikan padaku karena aku sekarang menjadi salah satu lead-dancer di Super Junior dan aku jugalah yang sekarang ini berdiri di dance line Super Junior.
Ada beberapa orang juga yang tidak suka melihatku menjadi salah satu dancer terbaik di Super Junior dan menggantikan Hankyung-hyung. Mereka mengganggap bahwa aku merebut tempat Hankyung, yang lebih baik dalam hal dance. Karena Hankyung sudah tidak mengikuti kegiatan kami, aku dianggap mengambil tempatnya dan menjadi terkenal karena sekarang bisa berdiri di posisi Hankyung sebagai lead dancer yang saat ini terkenal masalah besar. Aku sedikit tertekan dengan hal ini, karena dianggap sebagai orang yang bisa-bisanya bersenang-senang di atas penderitaan Hankyung-hyung.
Melihat hal ini, para hyung-ku justru selalu memberiku semangat padaku. “Kyuhyun-ah jangan memikirkan hal ini. Ini semua tidak ada hubungannya dengan Hankyung. Kami memilihmu karena kami tahu kamu punya kemampuan itu” Leeteuk-hyung meyakinkanku. “Sejak ‘Sorry Sorry’ aku sudah mengusulkan Leeteuk-hyung agar kau diikutsertakan sebagai lead dancer Super Junior, tetapi ia menolak karena ia memintamu untuk lebih fokus pada menyanyi” kata Donghae-hyung. “Kalau ada Hankyung-hyung pun, aku memang menginginkan kita berlima sebagai dance line-nya kok. Jadi kau tidak perlu khawatir” Eunhyuk-hyung memberiku semangat juga. “Kau jangan khawatir. Hankyung-hyung pasti senang melihatnya, karena kamu bisa menggantikannya dengan baik dan tidak memalukannya” kata Heechul-hyung.

AUTHOR POV
23 Mei 2010. Stadium Seoul. 7 pm.
Seluruh lampu di Stadium Seoul dimatikan. Yang menyala hanyalah lightstick berwarna biru safir milik para ELF. Suara ribuan ELF yang hadir dalam Fanmeeting tersebut terdengar di seluruh bagian Stadium ini. “Super Junior! Super Junior! Super Junior!” mereka terus meneriaki nama idola mereka. Tidak lama, lampu panggung berwarna ungu kemerahan menyala dan dipanggung sudah tampak 12 orang berdiri. Intro lagu ‘Boom Boom’ pun dimulai. Para ELF berteriak semakin keras. Mereka meneriaki nama Super Junior semakin keras. Apalagi, ketika Eunhyuk menampilkan solo dance-nya. Semua yang ada di stadium berteriak histeris melihat Eunhyuk membuka bajunya dan memperlihatkan abs-nya.
Lampu kembali mati, tak lama menyala kembali dan lagu ‘Bonamana’ diputar sebagai opening kedua. Suasana di dalam Stadium Seoul semakin berisik. Semua ELF meneriakkan fanchant untuk single terbaru Super Junior. Terutama ketika 4 dancer terbaik Super Junior, Eunhyuk, Donghae, Shindong dan Kyuhyun tampil. Mereka semakin berteriak histeris. Lagu selesai, lampu tetap menyala. Member Super Junior berkumpul menjadi satu di tengah panggung dan memperkenalkan diri mereka seperti biasa.
“Annyeonghaseyo, Super Junior imnida” kata member Suju berbarengan. “Uri neun Super Juni-OR!” teriak mereka sekali lagi. “Uri neun ELF-oeo!” teriak para ELF membalas para member. Para member tersenyum senang melihat ELF hari ini sangat bersemangat. Sang leader, Leeteuk memberikan sambutan di awal acara Fanmeeting ini. Mencurahkan semua perasaan senangnya hari ini karena bisa bertemu secara langusng dengan ribuan penggemarnya. Mereka pun kembali menampilkan satu lagu lagi, It’s You. Diikuti sorakan para ELF yang begitu bersemangat hari ini

Kyuhyun POV
Suju KRY bersiap di belakang panggung. Member lain masih beristirahat di ruang tunggu, karena sekarang giliran Suju KRY tampil. Aku memakai jas putih yang biasa kupakai saat Super Show 2. Yesung-hyung memakai kaus berwarna putih dilapisi vest berwarna abu-abu, sedangkan Ryeowook tampil dengan kemeja lengan panjang dilengkapi dengan dasi dan rompi berwarna hitam. Ryeowook terlihat seperti orang kantoran ^^
Kami bertiga memasuki panggung. Lampu masih gelap. Kami bertiga mengambil posisi kami masing-masing. Aku dan Yesung-hyung duduk di tangga yang berlainan sisi, aku di bagian kiri. Sedangkan Ryeowook duduk di kursi yang sudah disiapkan di tengah panggung. Lampu menyala. Bisa kudengar sorakan para ELF yang memanggil nama kami. Dan musik pun mengalun, Ryeowook mulai bernyanyi.

When your cold words reached my heart without me knowing,
my eyes were filled with tears
Where they from and how they were form over and over
even I don’t know.
The only thing I know is that it just really hurt.
My formerly burning heart is slowly becoming cold.
I don’t know what to say or how to hold on to you.
How can I, how can I do it?
nanananana nananana
on the window and on my eyes dew forms,
tear forms, a small stream is made
Where they from and how they were form over and over,
even I don’t know.
The only thing I know is that it just really hurt.
My formerly burning heart is slowly becoming cold.

It seems even if i don’t know what to say,
or how to hold on to you
How can I, how can I do it?
I’m afraid that if I close my eyes tears will flow
even if I look at the sky

Of the tears that have ultimately become worse,
one drop was finally discovered.
How can I, if i can’t see you again how can I.
Tomorrow morning when I unknowingly reach for the telephone
What will I do then?

Tell me what to do?
I want to smile and leave you so you’ll be happy.
But when I look at you
All the tears ultimately fall down
(Coagulation translation – Super Junior KRY)

Lagu ini betul-betul mirip dengan keadaanku sekarang. Selama menyanyikan lagu ini, aku membayangkan Hankyung-hyung yang sudah meninggalkan kami di sini. Kami tidak bisa berbuat apa-apa untuk menahannya. Aku sudah tidak tahu harus berbuat apa agar bisa meyakinkannya untuk tetap bersama kami. Air mata sudah berada di pelupuk mataku. Begitu lagu selesai dan lampu mati, air mataku pun jatuh.

Fanmeeting memasuki bagian tengah, bagian yang paling ditunggu-tunggu oleh para ELF, Hi-five dengan para member. 12 orang ELF mulai menaiki panggung dan toast dengan kami. Beberapa dari mereka ada yang memberi bingkisan untuk kami. Ada yang memberi boneka, cokelat, dan handuk.
Aku melihat salah satu boneka yang diberikan untukku. Boneka Nemo, mungkin ini lebih pantas diberikan kepada Donghae-hyung. Boneka tersebut diselipi sebuah notes. Begini tulisannya “OPPA PLEASE COME TO INDONESIA! WE ARE WAITING FOR YOU!” Aku tersenyum membacanya, sekaligus terkejut. Ternyata ada ELF dari Indonesia yang rela jauh-jauh datang ke Korea. Aku salut dan kagum padanya.
Hi-Five dengan ELF pun selesai. Kami berdua belas duduk di kursi yang sudah disediakan di tengah-tengah panggung. Super Junior siap bernyanyi lagi. “Shining Star,” sahutnya sebelum musik mengalun. Dan para ELF kembali mengeluarkan light stick mereka yang berwarna biru. Seluruh bangku penonton sudah berwarna biru safir. Kami menyanyikan Shining Star akustik.

Shining star! Like a little diamond
Makes me love
Looking at me with the sweet smile that’s like a dream to me
Whisper to me, we’ll always be together
’Til the end of time

Eunhyuk-hyung memulai rap-nya.

Oh day by day
Stay by my side, always
Stay in my heart, dazzling
Shining my love

Always hoping, that you’ll be smiling at that place
Even when you’re suffering
Because of misunderstandings and reasonless hate
Look at a further place, it’s the start now
When you want to cry, lean on me
Even though I’m lacking, I’ll protect you
Giliranku menyanyi
Love flies to the deepest part of the heart from the start and makes me warm
The never-changing trembling
ELF are
Ya, lagi-lagi aku mengganti “You are” menjadi “ELF are..”
Shining star! Like a little diamond
Makes me love
Looking at me with the sweet smile that’s like a dream to me
Whisper to me, we’ll always be together
’Til the end of time
Shining star, brighter than the sun
You’re like the sunshine
Your eyes give me rest when you’re tired
Shed light on my heart, promise to believe you
I’ll always be on your side
I’ll embrace your small shoulders with a love larger than anyone else

Ketika Yesung-hyung akan menyanyikan bagiannya, aku bisa melihat bangku penonton tidak hanya berwarna biru safir saja. Di antara ribuan biru safir, warna kuning dan merah membentuk suatu tulisan “ ELF ♥ SJ” dan juga “ELF ♥ HANKYUNG”. Aku menoleh pada Eunhyuk-hyung, yang duduk di sebelah kananku, sedang menahan air matanya. Ia menggigit bibir bawahnya agar air matanya tidak tumpah. Sebelah kiriku, Sungmin-hyung tersenyum melihat apa yang sudah dilakukan para ELF. Matanya berkaca-kaca, perasaanya antara bahagia dan terharu.
Bisa kulihat dengan jelas Heechul-hyung, yang duduk di paling ujung, menundukkan kepalanya. Ya, ia tidak bisa menahan air matanya lagi. Terutama ketika kami menyanyikan refrain lagu ini.

Shining star! Like a little diamond
Makes me love
Looking at me with the sweet smile that’s like a dream to me
Whisper to me
We’ll always be together
’Til the end of time

Leeteuk-hyung yang duduk di samping Heechul-hyung merangkulnya sambil bernyanyi. Aku bisa melihat dengan jelas mata Leeteuk-hyung yang sembab. Kami kembali merindukannya. Merindukan orang yang sangat kami harapkan bisa datang ke fanmeeting hari ini, Hankyung. Tanpa kusadari air mataku jatuh, aku menundukkan kepalaku ketika lagu selesai dan Sungmin-hyung merangkulku ke backstage.

To be Continued….

By: Rheta Audilla
Tag: kyuhyun, hankyung, super junior
Note:
Anyeong chingu  ini fanfic pertamaku, dibaca yah hehe. Sebenernya idenya udah ada sebelum Fanmeeting suju dan baru dikirim skrg hehe. Pas tau ada fanmeeting suju, ya aku mirip-miripin aja, walaupun sama kenyataanya beda jauh bgt  Semoga kalian semua suka sama fanfic ini. semoga part2 berikutnya bisa kuselesaikan dgn cepat. Selamat membaca dan jangan lupa komentarnya  kamsahamnida chingu ^^

31 Comments (+add yours?)

  1. shillacsw
    Aug 21, 2010 @ 11:16:16

    hwa, jadi kangen hankyung..
    sedih bacanya..
    kapan ya mreka bisa balik 13 lg???

    Reply

  2. Shizaryelf1218
    Aug 21, 2010 @ 11:43:30

    Mantap..!! Ini kya bner2 perasaan’y kyu…
    Sedih.. T^T, wktu kyu nlis d cy’y…. Itu sbuah Pengharpn yg bsar…
    Lanjut chinguya… ^^

    Reply

  3. arikka_chull
    Aug 21, 2010 @ 11:51:09

    huwaaaa..T_T jadi kangen hankyung oppa! Aku nangis2 bacanya,puasaku batal ga ya..

    Reply

  4. dindidun
    Aug 21, 2010 @ 11:58:24

    huweee lanjut2 mantep bgt ini. Bacanya smbl dengerin lagu2 diatas *nunjuk2 di atas* makin dpt feelnya unyuuu. Part 2 jgn lama lama yaa

    Reply

  5. Yara_YeBum
    Aug 21, 2010 @ 12:23:27

    T.T
    ni ff bkin saya mewek,.

    Reply

  6. shania9ranger
    Aug 21, 2010 @ 12:24:08

    Wah..berhasil bikin emosi ku naik. Sumpah sedih bnget! Nice FF chingu, I realy like it.

    Reply

  7. aishii_sarangHyuk
    Aug 21, 2010 @ 12:48:02

    huah..nangis ni bacany..
    Kangen hankyung oppa..
    Kangen suju 13
    Huah..sneng ama kata2 ‘OPPA PLEASE COME TO INDONESIA! WE ARE WAITING YOU’
    oppa..qt akan menunggu mu..
    Moga ss3indonesia bneran ad..amien

    Reply

  8. imspecialelf
    Aug 21, 2010 @ 13:12:26

    Kereeeen !! T___T
    Ya ampun sayang nya bonamana rilis dgn 10 member T___T

    Tp ini daebak bgt !!!
    Kyu~ aku jg KANGEN BANGET ama Hankyung !!

    We will always waiting for him ^^~

    Reply

  9. ingung
    Aug 21, 2010 @ 13:54:50

    hankyung oppa, we miss you…..
    nice ff, ditunggu part selanjutnya….

    Reply

  10. Hyun Yoo-super KyuHaeWon
    Aug 21, 2010 @ 14:00:23

    GANGGANG AJUSSHI!! walau saya pernah benci om,sekarang saya udh tobat,om! #ngerusak suasana. Everybody miss him as well. but,i think his MV was SUPER BAD, because there is no tear for SUPER JUNIOR. i thought that Han gg will comeback w/ ballad song (it means he miss SJ) HAN WE ❤ YOU! 😀

    Reply

  11. kyumin Topaz
    Aug 21, 2010 @ 14:01:13

    chingu…lanjutin ff nya…>.<
    keren ^^d…
    kangen ama hangeng gege jadinya..
    part slanjutnya ASAP ia…

    Reply

  12. narumi_hyukiELF
    Aug 21, 2010 @ 14:21:36

    *nangiskejer*
    HUWAAAAAAAAAAAA~~
    pas baca bagian biasku (baca : eunhyuk) nangis , aku ikut nangis !! Huweeee~
    T_____T
    hangeng oppa !! Kembalilaaah~ jangan buat oppadeul suju ama ELF mewek terus ! Kita sayang ama oppa ! Chul oppa kesiaan.. 😥

    Reply

  13. jessi3febriani
    Aug 21, 2010 @ 14:35:43

    aq jd nangis n kngen ma hankyung……

    Reply

  14. sarangHyuk
    Aug 21, 2010 @ 14:40:31

    sukses bikin nangis T.T
    hankyung, we’ll support you always. Hwaiting~ ^.^ we miss you 😦

    Reply

  15. luffy19
    Aug 21, 2010 @ 15:23:44

    Aku nangis T.T
    nyentuh bgt ff nya,

    Reply

  16. hansaera
    Aug 21, 2010 @ 16:01:30

    kereeenn , sediihh T.T

    next part jangan kelamaan yaa

    Reply

  17. mei.han.won
    Aug 21, 2010 @ 18:09:01

    authorrrrrrrrrrr……*tereak pke vuvuzela*mnta tisu*jedeeerrr*
    kyaaaa aq nangis….kangen suami tecintrong…..
    Hayuk di lanjutiiinnnn

    Reply

  18. Qhaa Chibum
    Aug 21, 2010 @ 18:32:26

    T_T ..
    Kangen ama Han oppa ..
    baliiiiiikkk !!

    Reply

  19. Mi Kyu
    Aug 21, 2010 @ 20:13:57

    ff keren… like this.. oh ya, salam kenal.. lanjut ya.. keren.. terharu banget 😥

    Reply

  20. Ocha
    Aug 21, 2010 @ 21:29:20

    Kangen Hangeng gege ToT
    Lanjut ASAP…

    Reply

  21. Hansungyoung
    Aug 21, 2010 @ 22:01:15

    Huaaaaaa oppa 😥 . Aku kangen klian ber-13 😥

    Reply

  22. strawberrymilk
    Aug 21, 2010 @ 23:39:51

    astaga… aq angis d akhir cerita..
    pas d tengah2 dh ditahan2 ,, tp akhirnya jatuh jg air mataku di akhir cerita..
    lanjut author..^^
    i love the story…^^
    update asap…

    Reply

  23. HeeHwa
    Aug 22, 2010 @ 05:01:36

    huwwaaaa..ni ff sukses bikin q nangis…pa lgi waktu kyu nulis cy.na….:'(

    lanjuutt dah…^^d

    Reply

  24. Yuyounji
    Aug 22, 2010 @ 09:54:31

    kangen ama HanKyung!
    Sedih jd ny T.T
    Kshan member suju yg di tinggalin, pzt berat bgt ..

    Nice ff
    Lanjuuuuut ^0^

    Reply

  25. mia
    Aug 22, 2010 @ 16:11:40

    mantab fanficnya,,,,
    sukses buat aku nangis soal hankyung,,,
    lanjut ya,,,

    Reply

  26. Wirazhuho
    Aug 24, 2010 @ 01:37:18

    Ember. Jd kangen hangkyung. Jd trut ngerasain. Anak suju jg pgn hangkyung cepet blik .. TT_TT mewek !!

    Reply

  27. jdk
    Aug 24, 2010 @ 15:00:32

    authornya hebat …
    sukses buat aku sembap .
    lanjut ! 😀

    Reply

  28. Hanmeili
    Aug 24, 2010 @ 17:10:41

    So sweet,, T.T
    terharu jadinya,, -.-

    Reply

  29. ilalang_navisa
    Aug 25, 2010 @ 10:28:43

    terharu banget deh saya, jadi kangen sama hankyung-oppa… T,T
    Apa emang beneran mustahil ya ngeliat mereka ber-13 lagi?! hiks…superjunior hwaiting!

    Reply

  30. parksora
    Aug 28, 2010 @ 02:33:25

    hiks..hiks.. T^T
    terharu nih
    jd kangen ma hangeng gege
    nice ff
    lanjut~^^

    Reply

  31. riris
    Sep 01, 2010 @ 22:54:17

    sukses bikin q ngabisin tissue i kotag
    u,u’

    lanjutin chingu ffnya

    chullie oppa hwaiting. . .!!!
    han oppa we always waiting u. . .^^V

    Reply

Leave a reply to shania9ranger Cancel reply